Untuk pertama kalinya semenjak pandemi covid-19, acara Wisuda XII di Universitas Dhyana Pura kembali digelar sepenuhnya secara Offline di Aula Gedung E Kampus Undhira pada Rabu, 15 Juni 2022. Sebanyak 47 mahasiswa telah diwisuda dan 3 mahasiswa meraih peringkat terbaik. Meskipun acara wisuda dilakukan secara offline, namun protokol kesehatan tetap dijaga secara ketat.


Menjadi sebuah kebanggaan 2 orang mahasiswa dari Program Studi Manajemen meraih peringkat terbaik 1 dan 2 dalam wisuda ini, mereka adalah Kadek Dwi Merlina Yani meraih peringkat 1 dan peringkat 2 diraih oleh Kadek Dewi Puspita Sari. Para wisudawan berprestasi mendapatkan penghargaan berupa plakat, tabungan dari Bank BNI dan uang tunai yang diberikan langsung oleh Rektor dan Wakil Rektor Universitas Dhyana Pura.

Ketua Program Studi Manajemen Ni Putu Dyah Krismawintari, SE.,MM mengucapkan selamat dan sukses kepada para wisudawan dan wisudawati sekaligus bangga dengan prestasi yang dicapai. Serta teruslah berupaya untuk membuktikan bahwa lulusan Program Studi Manajemen Universitas Dhyana Pura adalah lulusan yang berkualitas, mampu bersaing secara global serta memiliki integritas tinggi. Tidak hanya mendapatkan ijazah, lulusan Program Studi Manajemen juga mendapat sertifikat kompetensi dan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI).
Salam Teladan dan Unggulan!