Universitas Dhyana Pura kembali mengadakan Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) tanggal 12 – 16 November 2018, kegiatan ini diadakan untuk mengembangkan bakat dan talenta yang dimiliki oleh mahasiswa Universitas Dhyana Pura, tentunya diharapkan bahwa PKM tidak hanya menjadi sebuah ajang untuk menunjukkan bakat, namun menjadi sarana untuk mengakrabkan seluruh mahasiswa antar prodi. Adapun kegiatan yang ada di Pekan Kreativitas Undhira ialah Latihan KTI, Talk Show, Sosialisasi PKM Dikti, Character Festival dimana mahasiswa dapat menunjukkan bakatnya seperti bernyanyi, menari, memainkan alat musik dan lain sebagainya, Fashion Show, Futsal, Bilingual Speech Competition dan Kegiatan Sosial donor darah.
Kegiatan ini disambut dengan semangat oleh mahasiswa prodi manajemen, yang pada akhirnya membuahkan hasil yang cukup memuaskan, diantaranya juara I turnamen futsal antar prodi, juara II fashion show compettition, dan juara harapan II dalam Undhira Character Festival. Hal ini tentunya merupakan kebanggaan dari program studi manajemen sendiri, dimana prestasi yang diraih mahasiswa tidak hanya sebatas prestasi didalam kelas, namun juga diluar kelas. Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa diberikan kesempatan untuk menunjukkan rasa percaya diri mereka terhadap talenta yang dimiliki, dan diharapkan kedepannya semakin banyak lagi mahasiswa yang ikut ambil bagian dalam kegiatan kampus, dan menjadi kebanggaan program studi.